Langsung ke konten utama

Belajar membiasakan hidup "susah" karena kesenangan tak akan selamanya

 

Assalamualaikum para blogger kembali lagi nih, sekian lama enggak update blog, baru hari ini tepatnya tanggal 19 Desember 2023 ini yang enggak berasa udah mau diujung tahun sebentar lagi Nataru natal dan tahun baru yang insya Allah membawa perubahan yang lebih baik bagi semuanya terutama saya sendiri. Memang jika merujuk pada pic diatas bahwa kita mulai membiasakan hidup susah dalam artian lebih sederhana karena kesenangan yang kita miliki hanya titipan, yang artinya sewaktu-waktu dapat diambil oleh Sang Pemilik yakni Allah SWT yang memang berhak atas segala yang kita miliki ini. Terkadang timbul pertanyaan mengapa harus hidup sederhana jika kita punya dan mampu untuk hidup yang berlebih? Jika kita telaah kembali hidup "susah" bukan berarti membuat kita jadi kesulitan dalam segala hal, bukan seperti itu juga atau seolah menyulitkan diri dengan membiasakan hidup susah padahal kita punya harta berlebih, jika diambil hikmah dari membiasakan hidup " susah" atau bisa dikatakan sederhana itu jauh membuat kita menjadi lebih bijak dalam mengelola keuangan terutama pengeluaran sehari-hari, apalagi yang sudah berkeluarga tentu hal ini perlu dilakukan untuk bisa menabung bagi keperluan keluarga, kehidupan rumah tangga dan pendidikan anak juga biaya kesehatan keluarga. Karena memang bertambahnya tahun maka kebutuhan pokok akan semakin naik, apalagi jika dibarengi dengan kenaikan BBM , PLN, elpiji, tarif TOL dsb. Sudah barang tentu semua yang berkaitan dengan bahan pokok dan cicrle distribusi ke konsumen akan semakin mahal namun tidak dibarengi dengan kenaikan upah gaji. Jadi gaji tak berubah tapi kebutuhan terus melonjak, terkadang yang biasanya bisa menabung, malah ga bisa nabung, adapun yang tabungan pun dipakai untuk makan sehari-hari. Jadi memang hidup di era saat ini memang tak mudah ingin berdagang atau berbisnis pun butuh effort yang lebih dengan era serba digital juga penjual dipaksa untuk melek digital, agar produsen bisa memperkenalkan semua produk dagangannya secara live on camera yang bisa dilihat oleh banyak orang, dan memudahkan konsumen untuk melihat produk dan jika berminat bisa langsung pesan via e-commerce yang sudah banyak digunakan aplikasinya oleh khalayak ramai contohnya shopee, lazada, Tokopedia, Bukalapak, dll  dan dengan cara ini bisa menjangkau konsumen yang berada jauh dari perkotaan tapi tetap bisa mendapatkan barang yang diinginkan hanya melalui smartphone saja. Tapi memang persaingan perdagangan seperti juga tidak lepas dari resiko ada juga yang memang banyak peminatnya ada juga yang sudah live on cam seharian belum ada pembeli, disitulah letak kesabaran kita diuji, jika belum mujur hari ini, mungkin besok atau lusa ada pembeli, asalkan mau bersabar dan terus mempromosikan barang dagangannya. Begitulah hidup selalu penuh tantangan dan juga resiko yang harus diambil tapi dari sanalah kita belajar untuk terus berikhtiar dan yakin bahwa rezeki sudah ada yang mengatur dan tidak akan tertukar. Yakinlah bahwa segalanya sudah ada yang mengatur Allah SWT sudah mengatur jalan hidup kita maka apapun yang terjadi usahakan untuk hidup dengan sederhana karena kesenangan yang kita miliki ini hanya titipan tidak selamanya, segala yang kita miliki saat ini gunakan sebaik mungkin untuk bisa membantu menopang hidup dimasa depan.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Memaknai Hidup

  Assalamualaikum para blogger sadayana..biasa author kembali dengan pic baru lagi nih.., lagi pengen bahas mengenai apa itu makna hidup?? Kira-kira apa yang bisa kita kupas sedikit mengenai makna hidup?? Mungkin sebelum membahas pic diatas aku pengen story telling dulu sebelum membahas pic diatas, Aku merasa hidup setiap hari yakni rutintas yang aku lalui setiap harinya terkadang monoton. Tapi aku rasa untuk menikmatinya saja setiap hari. Dari mulai aku membuka mata, aku mulai membereskan perlengkapan tidur, mulai bersiap untuk berbelanja kebutuhan sayuran untuk persiapan sarapan dan untuk makan siang.  Setelah selesai belanja sayuran mulai bersiap membuat sarapan untuk ayahku, karena memang aku belum berkeluarga maka prioritas hidup saat ini adalah ayah dan kakakku. Jujur aku juga belum bekerja, terkadang aku juga iri melihat tetanggaku sibuk dengan kegiatannya untuk memulai bekerja, tapi terkadang ada rasa ingin mencari kerja tapi terhalang usia. Walaupun aku memaksa mencar...

Hari Ibu

  Assalamualaikum para blogger semuanya.., insya Allah semuanya masih semangat ya untuk menyambut akhir tahun ini, karena apa memang tidak terasa sudah memasuki tanggal 22 Desember 2023 yang sudah dipenghujung tahun. Alhamdulillah kita masih diberikan kesempatan untuk merayakan hari ibu, walaupun sebenarnya upaya kita berbakti dan sayang pada ibu kita tak hanya pada tanggal 22 Desember saja tapi setiap hari kita lakukan kebaikan untuk ibu kita. Walaupun mamaku sudah tak bersama denganku lagi, tapi insya Allah doanya terus mengalir hingga saat ini. Tepatnya pada tanggal 26 Juli 2019 mamaku mengahadap sang Khalik dikarenakan serangan jantung pada saat itu. Dan pada momen hari ibu ini, aku ingin sedikit mengulas bagaimana sosok ibu atau mami bagi hidupku. Kenapa segalanya berubah saat ibu tiada? Pertanyaan ini sering muncul dalam pikiranku, aku selalu berpikir bahwa hal ini akan pernah menimpaku, aku akan selalu memiliki mami disisiku. Walaupun jujur aku sering berantem hal sepele den...

Haruskah menyerah atau bertahan??

  Assalamualaikum para blogger sadayana..., Kembali lagi ni author pengen share tentang pengalaman pribadi aku sendiri yang berharap bisa memberikan vibe positif untuk aku sendiri dan orang lain 😉. Seperti biasa aku bakal mengambil topik hari ini melalui pic diatas tentang pertolongan Allah itu nyata manteman.., berangkat dari hal diatas aku ingin menyakinkan bahwasanya hal itu nyata dan bisa dirasakan. Dalam masalah ini setiap manusia yang hidup akan mendapatkan masalah dan ujian seperti apa yang dikatakan oleh mamiku dulu "orang hidup udah pasti punya masalah kalo enggak mau punya masalah ya matilah" inilah yang sering aku inget dari mamiku, make sense memang apa yang dikatakannya dan itulah yang aku rasakan hingga saat ini.  Masalah silih berganti dalam hidup dari mulai aku kecil hingga dewasa kini. Masalah mengajarkan aku untuk bisa mengatasi segala masalah dengan berusaha untuk melewatinya sendiri tanpa melibatkan orang lain atau keluarga, bagiku masalah yang terjadi pa...